Penerapan Audit Operasional Terhadap Aktivitas Penjualan Produk Nutrisi PT. Momen Global Internasional di Surabaya

Apriyani, Novi (2021) Penerapan Audit Operasional Terhadap Aktivitas Penjualan Produk Nutrisi PT. Momen Global Internasional di Surabaya. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Darma Cendika Fakultas Ekonomi.

[img] Text
COVER.pdf

Download (6MB)
[img] Text
BAB I - II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (773kB)
[img] Text
BAB III - IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (642kB)
[img] Text
BAB V - DAPUS.pdf

Download (466kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
Official URL: http://repositori.ukdc.ac.id/id/148

Abstract

Audit operasional merupakan pemeriksaan yang ditujukan pada sistem pengoperasian atau pengelolaan yang dilakukan oleh manajemen atau hasil kinerja dari manajemen pada sebuah perusahaan. Manfaat dari Audit operasional yang meliputi seluruh aspek dan kegiatan penjualan adalah untuk meningkatkan efektivitas, efisiensi dan ekonomisasi perusahaan. Proses/alur penjualan dalam sebuah kegiatan bisnis ini seperti bagaimana konsumen memesan barang, perusahaan mengirimkan barang yang dipesan untuk konsumen, perusahaan mengirimkan tagihan kepada konsumen dan perusahaan menerima pelunasan kas dari konsumen. Standar Operasional Prosedur (SOP) merupakan standar kegiatan yang harus dilakukan secara berurutan untuk menyelesaikan suatu pekerjaan. Jika SOP dilakukan dengan baik akan berdampak baik pula, seperti terjadi lancarnya koordinasi antar lini, tidak terjadi tumpang tindih atau duplikasi, terbinanya hubungan kerja yang baik serta kejelasan wewenang dan tanggung jawab setiap pegawai.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Penerapan Audit Operasional Terhadap Aktivitas Penjualan Produk Nutrisi PT. Momen Global Internasional Di Surabaya. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif. Data yang digunakan pada penelitian ini berasal dari riset, dokumentasi, dan wawancara pada objek penelitian atau yang terkait langsung dengan objek penelitian.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorWawolangi, Jeanne A.NIDN0707015701UNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Audit Operasional, Penjualan, Retur Penjualan, Standar Operasional Prosedur (SOP) Perusahaan
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Prodi Akuntansi
Depositing User: Tegar Wiratama
Date Deposited: 26 Oct 2022 10:20
Last Modified: 26 Oct 2022 10:20
URI: http://repositori.ukdc.ac.id/id/eprint/1148

Actions (login required)

View Item View Item