Taman Kanak-kanak Bagi Penyandang Autisme dengan Pendekatan Arsitektur Perilaku

Roosandriantini, Josephine (2021) Taman Kanak-kanak Bagi Penyandang Autisme dengan Pendekatan Arsitektur Perilaku. Nature (National Academic Journal of Architecture), 8 (2). pp. 94-103. ISSN 2579-4809

[img] Text
Taman Kanak2 penyandang autisme - Yusnia.pdf

Download (856kB)
[img] Text
peer review 1,2 taman kanak-kanak.pdf

Download (6MB)
[img] Text
check plagiarism - Taman Kanak-kanak.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://journal.uin-alauddin.ac.id/index.php/nuctur...

Abstract

Pendidikan dasar bagi seorang anak merupakan hal fundamental yang akan mempengaruhi dan membentuk anak memiliki karakter yang tangguh, termasuk juga bagi anak berkebutuhan khusus, dalam hal ini berpusat pada anak autis. Anak-anak penyandang autisme memiliki karakteristik yang berbeda, yaitu anak autis tidak dapat berinteraksi secara normal dengan individu yang lainnya. Pendidikan untuk anak autisme lebih ditekankan dimulai saat mereka masih taman kanak-kanak, sehingga dibutuhkan fasilitas pendidikan yang diperuntukkan bagi penyandang autisme. Tujuan dari penelitian ini adalah menggambarkan karakteristik sekolah taman kanak-kanak bagi penyandang autisme, agar dapat menjadi stimulus bagi tumbuh kembang anak autis. Kebutuhan akan ruang untuk sosialisasi sangat berguna bagi anak-anak penyandang autisme dikarenakan mereka memilik masalah pada interaksi sosialnya. Penelitian ini lebih kepada menunjukkan kriteria yang diperlukan dalam menciptakan ruang interaksi sosial yang dapat berguna membantu dalam proses merancang bangunan bagi anak autis. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode kualitatif deskriptif yaitu dengan menggunakan studi literatur yang berkaitan dengan kriteria desain yang dapat berguna dalam menciptakan sebuah sekolah taman kanak-kanak penyandang autisme. Hasil dari penelitian ini yaitu kriteria desain untuk sekolah taman kanak-kanak tersebut dapat mempertimbangkan segi pendekatan arsitektur perilaku dalam mendesain, sehingga mengenali karakteristik pengguna agar dapat tercipta kenyamanan dan keamanan bagi si pengguna (user).

Item Type: Article
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Research team memberhanna yulistya, YusniaUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Arsitektur Perilaku; Penyandang Autisme; Taman Kanak – Kanak
Subjects: N Fine Arts > NA Architecture
Divisions: Fakultas Teknik > Prodi Arsitektur
Depositing User: Josephine Roosandriantini
Date Deposited: 02 Nov 2021 10:02
Last Modified: 02 Nov 2021 10:02
URI: http://repositori.ukdc.ac.id/id/eprint/836

Actions (login required)

View Item View Item