Analisa Perhitungan Harga Pokok Kamar Dengan Menggunakan Metode Activity Based Costing dan Tradisional pada Hotel Solaris di Malang

Dion, Bonefasius Inocentio (2021) Analisa Perhitungan Harga Pokok Kamar Dengan Menggunakan Metode Activity Based Costing dan Tradisional pada Hotel Solaris di Malang. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Darma Cendika Fakultas Ekonomi.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB I - II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (673kB)
[img] Text
BAB III - IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (753kB)
[img] Text
BAB V - DAPUS.pdf

Download (346kB)
Official URL: http://repositori.ukdc.ac.id/id/eprint/1107

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perhitungan harga pokok kamar dengan menggunakan metode activity based costing dan tradisional pada Hotel Solaris di Malang. Perusahaan jasa terutama yang bergerak dalam bidang pariwisata dan perhotelan mengalami perkembangan, sehingga menimbulkan persaingan usaha yang ketat. Persaingan industri perhotelan menuntut setiap pelaku usaha untuk memberikan strategi-strategi yang tepat sehingga dapat bertahan hidup, mempunyai tujuan yang dicapai, dan dapat bersaing. Salah satu cara agar dapat memenangkan persaingan usaha adalah dengan menentukan harga jual produk yang tepat, karena hotel sangat penting kaitannya dengan kualitas pelayanan jasa yang ditawarkan terhadap harga pokok produksi. Penentuan harga pokok kamar dapat dilakukan oleh Hotel Solaris Malang dengan mengalokasikan biaya secara tepat dan akurat. Terdapat dua metode perhitungan harga pokok kamar yang umumnya digunakan oleh industri perhotelan yaitu metode Activity Based Costing (ABC) dan metode tradisional.Subjek penelitian ini adalah analisa perhitungan harga pokok kamar hotel dengan menggunakan metode activity based costing dan tradisional pada Hotel Solaris di Malang. Langkah-langkah dalam menentukan biaya per kamar adalah dengan mengumpulkan data yang dibutuhkan, melakukan identifikasi terhadap biaya dan aktivitas cost pool, mengelompokkan biaya dan aktivitas, mengidentifikasi cost driver, membuat rincian biaya, menentukan tarif kelompok, menentukan biaya per jenis kamar hotel, membandingkan dengan biaya per kamar menggunakan metode activity based costing dan tradisional, dan menganalisis hasil perbandingan harga pokok kamar.Hasil dari penelitian ini adalah menganalisis harga pokok per masing�masing jenis kamar dengan menggunaka metode activity based costing dan tradisional. Kesimpulan yang dapat diambil adalah harga pokok kamar pada masing-masing jenis kamar memberikan hasil yang lebih besar pada metode tradisional dibandingkan dengan menggunakan metode activity based costing

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorPermatasari, AnitaNIDN0718128301UNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Industri Perhotelan, Metode Activity Based Costing, Metode Tradisional, Cost Pool, Cost Drive
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Prodi Akuntansi
Depositing User: Tegar Wiratama
Date Deposited: 21 Apr 2022 11:52
Last Modified: 21 Apr 2022 11:52
URI: http://repositori.ukdc.ac.id/id/eprint/1107

Actions (login required)

View Item View Item